Plt Kesbangpol Klarifikasi Mengenai Pemberitaannya

BERBAGI

EDITOR : Wiranda Yudhis Arjuna

Tvsumsel – Pali, Merasa di rugikan dan dicemarkan nama baiknya Plt Kepala Kesbangpol Kabupaten PALI, Rizal Pahlefi minta media Palembang.Tribunnews.com dapat mengklarifikasi beritanya yang berjudul ” VIDEO Detik-detik Demo Rusuh di Depan Kantor Bawaslu PALI, Tuntut Pemungutan Suara Ulang” karena dirinya merasa tidak pernah memberikan pernyataan bahwa demo yang berakhir rusuh kemarin dilakukan dari keluarga calon legislatif tidak terpilih dari dapil 3. seperti yang diberitakan media tersebut.

Rizal Pahlefi - Plt. Kepala Kesbangpol Kabupaten PALI
Rizal Pahlefi – Plt. Kepala Kesbangpol Kabupaten PALI

“Itu tidak benar, saya tidak pernah memberikan penyataan satu kata pun kepada media bahwa demo yang berakhir rusuh di kantor Bawaslu Pali kemarin ditunggangi oleh salah satu keluarga calon Legislatif dapil 3 yang tidak terpilih pada pileg 2019,,”ungkapnya kecewa karena merasa dirugikan dan telah mencemarkan nama baiknya. Sabtu (04/05/2019)

Ditambahkan Rizal terkait pernyataan dirinya yang menyebutkan bahwa Aliansi masyarakat tanah abang abab bersatu tidak terdaftar pada Badan Kesbangpol PALI, hal itu dibenarkannya.

“Saat itu saya hanya menjawab apa adanya saja terkait yang di tanyakan kapolres Muaraenim kepada saya sebagai Plt Kapala Kesbangpol kabupaten Pali mengenai apakah Aliansi Masyarakat Tanah Abang Abab Bersatu sudah terdaftar di Kesbangpol, Maka saya menjawab belum terdaftar, itu saja,” Tegasnya.

Saat ditanya adanya kelompok masyarakat yang tersinggung dengan pernyataan yang mengatasnamakannya di pemberitaan beberapa media tersebut, Rizal menyampaikan jika itu sudah menyinggung beberapa orang dirinya sekali lagi dengan tegas membantah mengatakan hal tersebut mungkin hanya misskomunikasi saja dengan pihak media.

“Saya sampaikan permintaan maaf jika saya di nilai salah oleh beberapa pihak tetapi sesungguhnya saya tidak mengatakan seperti hal yang diberitakan tersebut itu saja,” jelasnya

Diakhir wawancara Rizal mengajak dan membuka diri kepada seluruh rekan-rekan ormas, LSM dan organisasi lainnya untuk bersinergi meningkatkan koordinasi dan komunikasi ke depannya.

” Mari kita bahu membahu bersama-sama membangun Kabupaten PALI yang kita cintai ini,” tutupnya. (Red)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here