Kantor Polsek IB II Direhab, 6 Tahanan Kabur | 4 Tertangkap

BERBAGI

Tvsumsel -Palembang, Enam tahanan Polsek Ilir Barat (IB) II Polresta Palembang, kabur. Tahanan kasus narkoba dan pencurian itu kabur dengan menjebol atap plafon sel tahanan.

Kapolresta Palembang, Kombes Wahyu Bintono HB saat dikonfirmasi media membenarkan kaburnya enam tahanan tersebut,

“Iya benar, tahanan kabur dini hari tadi. Dari enam itu, empat di antaranya telah ditangkap di perbatasan Kota Palembang – Ogan Ilir,” kata Kapolresta Palembang, Kombes Wahyu Bintono HB, Jumat (20/7/2018).

Wahyu mengatakan tahanan yang ditangkap bernama Ibrahim, Afrizal, Deri Irwansyah dan dan Aldino. Seluruhnya merupakan warga asal Kota Palembang.

“Untuk tahanan yang belum ditangkap ada dua, yakni Suci Sahrul dan Ahmad Fikri. Keduanya warga Palembang dan sekarang sedang dikejar,” kata Wahyu.

Sementara Kepala Bagian Operasional (Kabagops) Polresta Palembang Kompol Maruly Pardede,menambahkan saat ini kondisi Polsek Ilir Barat II yang sedang direhab dimanfatkan para tahanan untuk kabur.

Enam tahanan itu diduga mendapatkan alat pemotong besi berupa gergaji hingga akhirnya bisa menjebol atap di dalam sel tahanan. Namun, dari enam yang kabur, empat tersangka telah ditangkap, yakni Ibrahmi Lakoni, M Afrizal Dari Irwansyah dan Aldino. Mereka diringkus di Kecamatan Kertapati yang merupakan perbatasan Palembang dan Kabupaten Ogan Ilir.

“Empat tersangka sudah ditangkap di Kecamatan Kertapati, perbatasan Palembang dan Ogan Ilir. Ada dua lagi yang masih dicari. Mereka kabur setelah memotong ventilasi udara memakai gergaji besi,” tutup  Marully. (M Bakrie DM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here