Jelang Pemilu 2019 | Wakapolresta Pimpin Latihan Simulasi Sispam Kota

BERBAGI

EDITOR : Wiranda Yudhis Arjuna

Tvsumsel – Palembang, Tak lama lagi kota Palembang akan menghadapi Pemilu 2019 dan suhu politik akan meningkat dan diiringi kerawanan Kamtibmas, Guna menghindari hal yang tidak di inginkan maka digelarnya pelatihan simulasi pengamanan Pemilu 2019 agar lancar dan aman, Rabu (27/02/2019) Pukul 07.53 s.d 08.10 WIB, Bertempat di depan Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, telah berlangsung Latihan Simulasi Sistem Keamanan (Sispam) Kota untuk menghadapi  Situasi Kontigensi.

Acara yang dipimpin langsung Wakapolresta Kota Palembang, AKBP Prasetyo Rahmat Purboyo, S.I.K., M.H. dan diikuti oleh 400 orang personil gabungan TNI dan Polri, serta dihadiri juga Kompol Ferli Rosa Putra (Danden Gegana Brimob), Kompol Abu Khoiri (Wadanyon A), Kompol Dasril (Kasat Sabhara Polresta Palembang) dan Jajaran Kapolsek Polresta Palembang dan Taufik (Ketua Bawaslu Kota Palembang).

Rangkaian kegiatan ini dilanjutkan dengan Pengecekan pasukan oleh Pemimpin Apel, wakapolresta Palembang yang melibatkan Personil Kelompok Pejabat Operasi Instansi Terkait : 1 SST (Satuan Setingkat Peleton), Pama Polresta : 1 SST, Kodim : 1 SST, Brimob Polda Sumsel : 1 SST, Polwan : 1 SST, Dit Sabhara Polda Sumsel : 1SSK, Dit Pam Ovit Polda Sumsel : 10 Personil, Dit Binmas Polda Sumsel : 10 Personil, Dit Lantas Polda Sumsel : 10 Personil, Dit PolAirud Polda Sumsel : 10 Personil, Sabhara Polresta : 1 SST, Lantas Polresta : 1 SST, Pol air Polresta Palembang : 1 SST, Polresta dan Polsek Jajaran : 1 SST, Dit Reskrimum/Sus, Di Intelkam, DitNarkoba Polda Sumsel : 1 SST, at Intelkam/Reskrim/Narkoba : 1 SST, Linmas : 10 Personil

Dalam kegiatan ini Wakapolresta Palembang menyampaikan bahwa Kegiatan latihan simulasi Sispam kota bertujuan untuk melatih personil kepolisian dalam pengamanan guna menghadapi Pemilu 2019.

Ia meminta kegiatan ini di lakukan dengan serius dan tanggung jawab,  pelihara disiplin,  tingkatkan deteksi dini dan bangun jaringan informasi, buat hubungan dengan TNI/Polri serta Pemda, hindari pemicu terjadinya konflik.

(Laporan : IW)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here