Ada Apa? Harga Bawang Putih Di Gunungkidul Turun Drastis

BERBAGI

TvSumsel – Gunungkidul, Harga bawang putih di Gunungkidul yang sempat mengalami kenaikan drastis akibat wabah korona di China, kini harga tersebut berbalik turun cukup signifikan hampir separuhnya, yakni menjadi Rp35 ribu.

Sejumlah pedagang bawang putih di Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta rugi karena harga bawang putih kini turun drastis.

Awalnya para pedagang membeli atau kulakan dengan harga Rp60ribu kini harga jual justru menurun menjadi Rp35ribu.

“Kita stok banyak saat harga kemarin mencapai Rp60ribu, malah sekarang turun drastis,” keluh Fajar,salah satu pedagang, Rabu (19/2/2020).

Fajar yang berjualan diPasarArgosari,Wonosari ini juga mengatakan, turunnya harga bawang putih ini terjadi sejak empat hari lalu. Harga semula Rp60ribu, kemudian turun menjadi Rp48 ribu,dan saat ini menjadi Rp35ribu.

“Hari ini harganya malah turun lagi menjadi Rp29 ribu per-kilonya. Selama empat hari harga langsung anjlok,” tuturnya.

Sementara itu, pedagang lain di Pasar Playen, Yana mengatakan, ada sejumlah pedagang yang masih menjual bawang putih dengan harga yang cukup tinggi. Hal tersebut dilakukan untuk menutup kerugian akibat tingginnya harga kulakan.

“Kalau saya kulakan hanya sedikit-sedikit jadi tidak merugi saat harga anjlok, “paparnya.

Menanggapi turunnya harga bawang terebut, Kepala Bidang Perdagangan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Gunungkidul, Yuniarti Ekoningsih mengungkapkan, dari pantauan terakhir yang dilakukan pada Senin lalu,harga bawang putih masih variatif.

Menurutnya,dalam rapat dengan TPID di Bank Indonesia pada tengah pekan lalu terungkap bahwa harga bawang akan turun pekan ini.

“Kemungkinan besar ada pedagang yang tidak mengikuti perkembangan berita,” kata Yuniarti.

Ditambahkannya, penurunan harga bawang ini karena ada impor bawang dari Iran. Namun bukan di bawah kendali Disperindag, tetapi di bawah kontrol Dinas Pertanian dan Pangan. Sebab, bawang putih bukan kebutuhan pokok, berbeda dengan bawang merah yang merupakan bahan pokok,” katanya. (ww/yw).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here