Gubernur Sumsel Resmikan Jembatan Muratara Satu

BERBAGI

EDITOR : Wiranda Yudhis Arjuna

Tvsumsel – Musi Rawas Utara, Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) H. Herman Deru didampingi oleh Bupati Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) Syarif hidayat meresmikan jembatan “Muratara Satu”, yang terletak di Desa Biaro Baru Kecamatan Karang Dapo (25/04/2019)

Jembatan Desa Biaro yang memiliki panjang 186 meter dan lebar 6 meter ini menghubungkan Desa Biaro Lama dan Desa Biaro Baru yang dipisahkan oleh Sungai Rawas, diakui Gubernur Sumsel H. Herman Deru sebagai kerja keras nyata dari Pemerintah Kabupaten Muratara dan dukungan penuh masyarakat, terlebih Ia menyebut Kabupaten Muratara adalah daerah otonomi baru dengan status tata kelola pemerintahan yang terbaik secara nasional.

“Sebagai Gubernur Saya menghargai kerja keras ini, Muratara adalah Kabupaten yang baru beberapa tahun tapi Saya saksikan sendiri sebeum Kecamatan Karang Jaya sudah terlihat sekali geliat pembangunan di kabupaten ini. Tentunya dibutuhkan kepiawaian Kepala daerah dan dukungan seluruh masyrakat yang mumpuni,” ungkapnya.

(Red)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here